Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Kodim 0826 Pamekasan Gelar Latbak Jatri

    Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Kodim 0826 Pamekasan Gelar Latbak Jatri

    PAMEKASAN - Guna mengasah kemampuan prajurit, Komando Distrik Militer (Kodim) 0826 Pamekasan menggelar latihan menembak senjata ringan (Latbak Jatri) Triwulan 1 Ta.2023 bertempat di Lapangan Tembak Kompi Senapan A Yonif 516/CY, Rabu (15/03/2023).

    Wakil Komandan Latihan Kapten Arm Didit Ariyanto mengatakan bahwa, latihan menembak merupakan salah satu progam kerja satuan Kodim 0826 Pamekasan dalam upaya memelihara keterampilan dan kemampuan prajurit dalam menembak.

    "Latihan menembak sudah menjadi program satuan Kodim 0826 Pamekasan guna memelihara keterampilan dan kemampuan prajurit dalam menembak, " ucap Kapten Arm Didit Ariyanto. 

    Lebih lanjut, "kemampuan menembak prajurit harus tetap terpelihara agar selalu siap menghadapi tugas yang sewaktu-waktu harus dilaksanakan untuk menjaga stabilitas keamanan negara kesatuan republik indonesia."

    "Diharapkan dengan adanya latihan yang konsisten maka kemampuan prajurit akan terus terpelihara, sehingga selalu siap untuk melaksanakan tugas-tugas kedepan, " pungkasnya.

    Latihan menembak dilaksanakan selama dua hari dan diikuti oleh seluruh prajurit Kodim 0826 Pamekasan.

    Sementara itu Koordinator Latihan Kapten Arh Joko Murtilam menegaskan kepada seluruh prajurit agar dalam pelaksanaan menembak selalu memperhatikan faktor keamanan. 

    "Perhatikan faktor keamanan, sesuaikan dengan instruksi pimpinan penembakan (Pibak), laksanakan latihan ini dengan penuh semangat dan tertib, " terangnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Ketahanan Pangan Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Penurunan Stunting Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Permendikbudristek 44/2024: Dorong Profesionalisme dan Kesejahteraan Dosen
    Konsekuensi Hukum bagi Jurnalis yang Lakukan Framing, Fitnah, dan Informasi Menyesatkan dalam Publikasi Opini
    Akibat Hukum Jurnalis Berpihak: Ketika Etika dan Hukum Dilanggar demi Kepentingan
    Rekognisi Profesor Melalui Kolaborasi Internasional Universitas Mercu Buana - Universiti Tun Hussein Onn Malaysia
    Lembaga Advokasi Konsumen DKI Jakarta Somasi Apartemen Green Cleosa Ciledug

    Ikuti Kami